-->

Armani Minta Maaf


VIVAnews - Rumah desain Armani Exchange meminta maaf atas penggunaan gambar mirip lambang Indonesia, Garuda Pancasila, di salah satu kaos mereka.

"Kami meminta maaf atas segala keberatan yang timbul akibat desain ini," ujar Ric Santos dari Armani Exchange melalui surat elektronik yang diterima VIVAnews, Rabu, 27 Januari 2010, dini hari.

Awal pekan ini, kaos bergambar mirip Burung Garuda ini ramai diperbincangkan di sejumlah forum di Indonesia. Armani Exchange sendiri sempat menyatakan bahwa gambar burung Garuda yang melekat pada kaos itu adalah burung Elang versi militer.

Pada Selasa, 26 Januari 2010 pagi, kaos bergambar mirip Garuda Pancasila itu telah hilang dari laman resmi Armani Exchange. Santos mengatakan kontroversi yang muncul seputar desain tersebut menjadi perhatian Armani Exchange. Dia juga mengaku bahwa kaos itu telah dihapus dari laman Armani Exchange segera setelah isu merebak.

"Kami sangat memperhatikan masalah ini dan segera menghapus item tersebut dari laman kami," ujar Santos.

Kemiripan elang militer Armani dengan Garuda bukan hanya di segi bentuk, namun juga detailnya. Dua burung itu sama-sama memiliki 17 bulu di sayap, delapan bulu ekor, dan total 45 bulu di badan.

Selain bulu, perisai di dada elang Armani juga mengingatkan pada perisai yang ada di Burung Garuda. Gambar kepala banteng dan pohon beringin tidak ada pada model kaos milik Armani berganti menjadi huruf X dan A.

Sementara gambar padi dan kapas yang melekat pada model kaos masih terlihat samar-samar. Gambar bintang segi lima dipertahankan Armani.

Lambang elang pada bagian depan kaos, juga menghadap ke arah yang sama seperti lambang resmi negara Indonesia. Namun elang di bagian belakang kaos, menghadap posisi sebaliknya.

Kaos disediakan dalam tiga warna: putih, hitam, dan biru tua. Tampilan burung Garuda atau elang militer itu dalam bentuk sablon timbul. Bahan yang digunakan adalah 100 persen katun dan berukuran pas badan.

Armani Exchange adalah salah satu lini produk perancang Italia, Giorgio Armani. Ia didirikan pada 1991 di Amerika Serikat dengan pangsa pasar kaum muda.

Photobucket
oppie
Menulis dan berbagi hal yang perlu dibagi dan perlu di tulis.

Related Posts

4 comments

  1. kalo sudah minta maaf ya sudah lah... yang penting GARUDA DI DADAKU...

    ReplyDelete
  2. bukan ah...itu mah PIIT...tit tuit tit...tit tuit pret...wkwkwkwkwk

    ReplyDelete

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter